HEADLINE NEWS

Pilwana Serentak di Tiga Nagari di Pasbar Berlangsung Kondusif, Ini Hasilnya

By On Minggu, Desember 25, 2022

 

 Pleno Penghitungan Suara


Pasbar, prodeteksi.com ----Pemilihan Wali Nagari (Pilwana) di Kabuapten Pasaman Barat telah digelar Sabtu (24/12) serentak di tiga nagari yakni Nagari Kapa, Nagari Sinuruik dan Nagari Katiagan.


Bupati Pasabar, Hamsuardi ketika meninjau pelaksanaan Pilwana di Nagari Katiagan berharap Pilwana yang didengungkan sebelumnya oleh tiga wilayah tersebut dengan slogan 'Pilwana Badunsanak' berjalan lancar dan sukses. Karena Pilwana sebagai salah satu bentuk demokrasi di tingkat paling bawah.

Alhamdulillah kata Hamsuardi, Pilwana di wilayah yang ditinjau pada hari itu berjalan kondusif dan lancar.

Berikut Hasil Pilwana Serentak Tahun 2022, sebagaimana dipublis Dinas Kominfo Pasbar berdasarkan rapat pleno yang telah dilaksanakan di 3 Nagari di Kabupaten Pasaman Barat yang melaksanakan Pilwana Serentak Tahun 2022, maka diperoleh perhitungan suara sebagai berikut:
A. Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau:
1. Frianton (1.276 suara)
2. M. Imra (1.275 suara)
3. Irvan Gusril (701 suara)
4. Taufiqurrahman (399 suara)
5. Zaimu Rezki (78 suara)
B. Nagari Kapa, Kecamatan Luhak Nan Duo:
1. Nofrizon (1.931 suara)
2. Yulizar (1.606 suara)
3. Zainal Abidin (1.233 suara)
4. Safril (611 suara)
5. Hendri Saputra (587 suara)
C. Nagari Katiagan, Kecamatan Kinali :
1. Endang Putra (680 suara)
2. Aprizal (577 suara)
3. Sardade April Syam (420 suara)
4. Nusa Gunawan (194 suara)
5. Andris (121 suara)

***dkf/irti z

Riski Habibi : Pemilihan BAMUS Nagari Parik, 47 Calon Memperebutkan 9 Kursi

By On Rabu, November 25, 2020


Riski Habibi, Ketua Panitia Pemilihan BAMUS Nagari Parik


Pasaman Barat, prodeteksi.com – Sebanyak 47 Calon Badan Musyawarah (Bamus) Nagari Parik Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), bertarung memperebutkan 8 kursi keterwakilan wilayah dan 1 kursi keterwakilan perempuan.


Ketua Panitia Pemilihan BAMUS Nagari Parik, Riski Habibie kepada prodeteksi, Rabu (25/11/2020) mengatakan, musyawarah pemilihan BAMUS Nagari masih sedang berlangsung sesuai jadwal pada masing -masing wilayah pemilihan yang telah dimulai sejak 24 November2020 

  

Dikatakan, pemilihan BAMUS Nagari tersebut seiiring berakhirnya keanggotaan BAMUS  periode 2014 – 2020 pada tanggal 7 Desember 2020 mendatang. Maka, Panitia Pemilihan  yang berjumlah 7 orang yang dibentuk pihak Nagari pada 25 september 2020 tengah bekerja keras dan giat dalam melaksanakan tahapan pemilihan anggota Bamus yang baru, periode 2020 – 2026.


Dalam proses pemilihan BAMUS ini dibagi dalam beberapa wilayah pemilihan. Hal ini sesuai dengan data jumlah penduduk dari BPS, dan panitia membagi wilayah pemilihan sebanyak 6 wilayah dari 28 jorong yang ada di Nagari Parik.


Dijelaskan,   6 wilayah pemilihan yang ditetapkan itu sesuai dengan Jumlah nagari yang ada di Kenagarian Induk Parik Kec Koto Balingka.  Wilayah 1 yaitu Jorong Parit, Sigalangan, Limau Saring, Batang Lapu, PB I dan PB II, dengan jumlah alokasi  kursi sebanyak 2 Orang.


Kemudian Wilayah 2,  yaitu jorong Setia Baru, Air Balam, Siduampan, Kampung Randah, Batas Tarok dan PT BPP, dengan jumlah alokasi kursi 1 orang.

Komitmen Mensukseskan Pemilihan BAMUS Parik


Wilayah 3, yakni  Jorong Simpang dan  Air runding, jumlah kursi 1 orang. Wilayah 4 adalah  Jorong Tambang Padang, Aek Nabirong, Simaninggir, Aek Garingging, Pegambiran dan Rura Patontang dengan jumlah kouta kursi 1 orang.


Terus, Wilayah 5 adalah Jorong Lubuk Gadang, Ulu Simpang, Labuai dan Tamiang Ampalu dengan jumlah kursi 2 orang. Serta Wilayah 6 yakni  Jorong Sukaramai, Air Jernih, Tanah Datar dan Sikabau dengan jumlah alokasi kursi 1 orang.


“ Dari enam wilayah itu, jumlah calon yang berhak ikut pemilihan adalah  47 orang. Dengan rincian, 40 orang Calon Keterwakilan wilayah  dan 7 orang calon keterwakilan perempuan, “sebut Riski Habibie.


Dia menguraikan, ke 47 calon tersebut tersebar di Wilayah 1 sebanyak 13 orang, Wilayah 2 sebanyak 4 orang, Wilayah 3 sebanyak 2 orang, Wilayah 4 sebanyak 9 orang, Wilayah 5 sebanyak 8 orang dan Wilayah 6 sebanyak 4 orang. Ditambah  Keterwakilan perempuan sebanyak 7 orang.


Diterangkan Riski, hingga Rabu ( 25/11/2020), dari enam Wilayah Pemilihan, 4 Wilayah di antaranya telah melaksanakan pemilihan, yakni Wilayah 1, 2 , 3 dan 4.


Namun, Wilayah 3 tidak mendapatkan hasil untuk calon terpilih. Pasalnya,  dari 2 calon yang memperebutkan 1 kursi, satu orang calon berasal dari Jorong Simpang dan satu lagi dari Jorong Air Runding, masing-masing memperoleh suara sama.


“Meski sudah tiga kali diulang pemilihan. Hasilnya tetap sama. Calon dari Jorong Simpang memperoleh 6 suara dan Calon dari Jorong Air Runding juga memperoleh jumlah yang sama, dari 12  peserta musyawarah pemilihan. Maka kita simpulkan untuk wilayah itu dilakukan penundaan dulu, “ jelas Riski.


Sementara itu, Wilayah 1, calon BAMUS yang teripih adalah Rezki Saputra (Jorong Batang Lapu) dan  Masperi (Jorong Limau saring)


Kemudian, Wilayah 2 yang terpilih adalah Yulisman (Jorong Kampung Randah). Terus,  wilayah 4 yang terpilih adalah  Ahmad Amin (Joring simaninggir). ***irti z



Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *