HEADLINE NEWS

Proyek Pengamanan Sungai/Pantai Air Bangis Terus Dipacu, Disambut Baik Warga Sekitar

IKLAN

LIPUTAN KHUSUS




Proyek Bangunan Pengaman Pantai, perkuatan tebing dan pengerukan aliran sungai/ pantai mendapat sambutan baik dari warga sekitar karena selain mencegah bancir juga banyak manfaatnya termasuk untuk kelancaran kapal nelayan dan juga pariwisata.



Pasaman Barat, prodeteksi.com ---- Proyek Pengamanan Sungai/Pantai Air Bangis Kecamatan Sungai Beremas Kabupaten Pasaman Barat Provinsi Sumatera Barat, yang dikerjakan CV. YOIKORAZAKI terus  dipacu. Masyarakat merasa sangat bersyukur dengan adanya kegiatan pembangunan ini.


Diketahui bahwa pada tahun anggaran 2024, pemerintah provinsi melalui  Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Sumbar mengalokasikan dana sebesar Rp. 4.458.630.00,- untuk kegiatan pengelolaan SDA dan bangunan pengaman pantai pada wilayah sungai lintas kabupaten/kota, tepatnya di Air Bangis Kabupaten Pasaman Barat.

 

Pekerjaan Terus dipacu


Selain bangunan pengaman pantai dan  sub kegiatan kelanjutan perkuatan tebing, juga ada sub kegiatan berupa pengerukan muara sungai karena sejak lama terjadi pendangkalan yang membuat terkendalanya lalu lintas dan bongkar muat kapal nelayan Air Bangis.


CV. YOIKORAZAKI sebagai pelaksana proyek telah memulai pekerjaan sejak beberapa waktu yang lalu. Dengan item yang dikerjakan saat ini berupa kelanjutan perkuatan tebing dan bangunan pengaman pantai, pada bagian permukaan atas untuk pemasangan  paving block.


 

Pihak pelaksana dan Konsultan Supervisi PT. Afiza Billimko berupaya semaksimal mungkin dalam mendapatkan hasil pekerjaan yang baik dan maksimal sesuai spek dan kontrak kerja proyek.


Pihak Pelaksana proyek dan konsultan ketika meninjau progres pekerjaannya


Pelaksana proyek yang ditemui dilokasi, Adi H, pada Jumat (13/9), didampingi konsultan pengawas kegiatan, membenarkan bahwa pihak pelaksana proyek sedang memacu pembangunan proyek. Meskipun kadang terkendala musim hujan, namun pihaknya bertekat dapat selesai sesuai masa kontrak Noveember mendatang.


Dijelaskan, pengerjaan proyek telah dimulai dan sudah mencapai sekitar 20 persen. Pekerjaannya terus dikebut dan pada bulan berikutnya akan masuk sub pekerjaan pengerukan sungai untuk mengatasi pendangkalan.


Adapun pembangunan pengamanan pantai tahun anggaran 2024 ini, lanjut Adi, adalah sepanjang 240 meter. Sedangkan pengerukan sepanjang 150 meter. 


 Pekerjaan proyek terus dikebut sesuai jadwal kontrak


Sementara itu sejumlah warga sekitar merasa gembira dan bersyukur atas pelaksanaan kegiatan pembangunan pengamanan pantai. Dengan dibangunnya tanggul atau perkuatan tebing sehingga mampu mencegah limpahan air sungai dan banjir yang kerap terjadi.


"Alhamdulilah kami mengucapkan terima kasih pada pemerintah provinsi Sumbar atas adanya proyek ini, terkhusus juga pada Dinas PSDA Sumbar. Dan kami juga yakin dengan keseriusan pihak kontraktor dalam mengerjakan proyek, mudah-mudahan lancar dan selesai sesuai kontrak. Harapan kami ke depan proyek ini ditambah dan dilanjutkan lagi, "kata salah seorang warga setempat. ****irti z


 Plang proyek

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *