HEADLINE NEWS

Efek Covid-19, Begini Kondisi Objek Wisata Pantai Tugu Air Bangis

IKLAN

Camat Sungai Beremas, Afkar, SIP bersama petugas posko dan aparat Polsek Sei Beremas memberi arahan pada pengunjung Pantai Tugu Air Bangis 
Pasaman Barat, prodeteksi.com-----“Pengumuman, Wisata Tugu Pantai Air Bangis, Untuk Sementara Ditutup”. Begitu bunyi himbauan pada publik yang tertulis pada bentangan sebuah spanduk di atas Posko Lebaran Pemantau Covid-19 persis di depan Gerbang Masuk Pantai Tugu Air Bangis Kecamatan Sungai Beremas Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Petugas.Polsek Sei. Beremas bersama Petugas Posko sedang sosialisasi langsung wajib pakai masker
Pemberitahuan serupa juga tampak di perbatasan pintu masuk Kenagaria Air Bangis di Jorong Silawai Timur. Sehingga dengan mengetahui informasi tersebut, ditambah dengan berita media dan sosialisasi langsung oleh petugas posko dan aparat keamanan, membuat kunjungan wisata turun drastis.

Namun pantauan prodeteksi.com pada hari kedua lebaran, Senin (25/5/2020), walau dengan himbauan dan penjagaan aparat, namun karena desakan dan keinginan yang kuat dari warga untuk masuk lokasi Pantai Tuga Air Bangis, maka ada sedikit kelonggaran warga bisa masuk.

Sepi dari pengunjung dan tidak ada aktivitas keramaian 
“Memang kita nggak bisa menutup habis untuk masuk lokasi, karena disana juga ada warga yang bermukim dan membuka usaha dagang seperti kedai makanan dan minuman. Apalagi bagi mereka yang ingin bersilaturrahmi dimasa lebaran ini, “ kata camat Sungai Beremas, Afkar, SIP didampingi Fitriadi, petugas Posko yang juga Kasi Pelayanan Nagari Air Bangis dan Ketua Bamus, Muspialdi beserta anggota Polsek Sei.Beremas, yang piket di Posko Lebaran Pemantauan Covid-19 Air Bangis.

Kondisi pantai air bangis sepi pengunjung 
Dijelaskan camat, pengunjung yang masuk umumnya berasal dari dalam Nagari Air Bangis dan sekitarnya. Dan tidak seramai tahun sebelumnya, tak obahnya bagai kunjungan biasa di hari –hari biasa dan hari libur.

“Jumlah pengunjung memang sepi dan turun drastis dibanding sebelumnya. Diperkirakan hanya 0,5 persen dibanding lebaran tahun lalu, yang dalam sehari pengunjung mencapai 15.000 orang, “sambung Fitriadi.

Kondisi pantai air bangis 
Namun, tegas Fitriadi, setiap pengunjung yang masuk diwajibkan pakai masker dan tetap jaga jarak atau fisical disatanching. Camat dan petugas posko dan aparat keamanan tampak memberi arahan dan sosialisasi langsung kepada pengunjung yang masuk agar tetap menjaga protokol anjuran pemerintah dalam pencegahan dan penanganan Covid-19.

Walau pengunjung masih ada kelonggaran untuk masuk lokasi wisata Pantai Tugu Air Bangis, namun dibatasan jam buka hanya sampai sore. Lalu kemudian sekitar Jam 17.30 WIB, pengunjung yang ada di lokasi dibubarkan untuk kembali ke rumah masing-masing.

Lengang dari pengunjung pantai air bangis 
Pantauan media ini, memang di lokasi terlihat lengang, hanya beberapa orang yang menikmati indahnya wisata Pantai Air Bangis. Di lokasi tidak ada lagi dentuman musik atau hiburan pesta pantai, tidak tampak jejeran pedagang dadakan dan yang datang dari luar.

Juga tidak ada petugas parkir, tidak ada karcis masuk, tidak ada mainan anak dan lain sebagainya yang turut memeriahkan dan menambah daya tarik pengunjung seperti lebaran tahun –tahun sebelumnya. Otomatis imbasnya prosfek peningkatan pendapatan masyarakat dari objek wisata tidak lagi dirasakan tahun ini. Semoga wabah Covid-19 ini segera berakhir dan punah dari tanah air. ****irti z
Pengunjung Pantai air bangis kian sepi di masa pandemi Covid-19


Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *