HEADLINE NEWS

Nagari Air Bangis berharap Optimalisasi SPAM bisa Menjawab Kebutuhan AIr Bersih Masyarakat

IKLAN

 


LINTAS NAGARI

 NELVIA WARMAN, Pj. Wali Nagari Air Bangis


Pasaman Barat, prodeteksi.com ----- Wali Nagari Air Bangis Kecamatan Sungai Beremas Kabuaten Pasaman Barat berharap proyek Optimalisasi Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Air Bangis Tahun Anggaran 2023 ini, dapat berjalan dengan lancar dan selesai tepat waktu. Hal ini mengingat kebutuhan air bersih bagi masyarakat yang sangat urgen.


Demikian disampaikan Wali Nagari Air Bangis, Nelvia Warman, beberaoa haru lalau kepada media ini, terkait pelayaran dasar kepada masyarakat terutama menyangkut ketersediaan air bersih. Sebab, rata -rata masyarakat Air Bangis hanya memiliki sumur sebagai sumber air, namun belum layak untuk dikonsumsi sehingga mereka mesti memberi air galon. 


"Masyarakat Air Bangis sangat berterima kasih dengan adanya proyek optimalisasi SPAM ini. Sebab, penyediaan air bersih bagi masyarakat  dengan baku mutu yang telah melalui proses pengolahan nantinya, akan didistribusikan ke masyarakat secara bertahap, " katanya



Menurutnya, sarana air bersih merupakan salah satu sarana penting, karena sarana air bersih yang baik selain berpengaruh pada tingkat kesehatan juga berpengaruh pada tingkat perekonomian. 


Apalagi jelasnya, sejak lama masyarakat mendambakan kehadiran air bersih. Namun dalam beberapa tahun terakhir, tahapan pembangunan SPAM, belum berhasil mendistribusikan sambungan ke rumah rumah karena terkendala sumber air tidak layak dikonsumsi dalam uji coba yang pernah dilakukan.



 Pekerjaan perpipaan Proyek SPAM Air Bangis 



" Semoga tahun ini dengan optimalisasi SPAM dan sumber air baku dari sungai yang diambil dari daerah Silawai akan dapat menghasilkan kualitas air yang baik dan dapat disambungkan ke rumah rumah, " harapnya. 


Pantauan media ini di lapangan, pihak kontraktor sedang mengerjakan penggalian jalur pipa pada sisi jalan,  untuk pemasangan pipa utama dari lokasi intake menuju lokasi penampungan di Air Bangis. ***irti z


 

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *